Zulham Zamrun sampaikan keinginannya untuk menjadi bagian permanen dari skuad Maung Bandung, Bobotoh menjadi salah satu alasannya.
Persib Bandung tak lepas dari pendukung setianya yang dikenal sebagai bobotoh, keberadaan mereka yang tersebar di seluruh Indonesia bahkan sampai ada yang dari luar negeri menjadi daya tarik sendiri bagi pemain yang membela Persib Bandung.
Terkait bobotoh Zulham Malik Zamrun memberi komentar "Kan kita sebagai pemain bola kalau tidak ada suporter seperti kita makan tanpa ada rasa, jadi kalau ada pendukung yang begitu banyak seperti di Persib pastinya bakal lebih semangat," ujar dia.
Memang sejauh ini Zulham baru diproyeksikan untuk mentas melawan PSGC Ciamis dan Piala Proklamasi yang kabarnya bakal digelar, Sabtu (22/8) nanti. Artinya, dia belum sempat merasakan menggunakan jersey Persib tampil dalam laga besar dihadapan bobotoh.
Zulham memang sempat memperkuat pasukan Djadjang Nurdjaman dalam rangkaian hari jadi Arema Cronus ke-28, Rabu (11/8). Kendati begitu, dalam partai yang dimenangkan Arema dengan skor 1-0 itu Persib berstatus away.
Karena itu, Zulham ingin mencicipi tampil di Home base Persib Stadion si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung dengan mengunakan seragam Maung Bandung. Sebab Persib adalah tim favoritnya sejak dia kecil
"Memang dari kecil tim impian saya itu Persib, cuma baru kesampaian sekarang," jelasnya.
Kendati begitu, pemain asal Ternate ini mengaku, tak mempunyai idola dari pemain legenda Persib. Dia hanya menyukai Persib secara timnya karena tangguh dan kompak. "Kalau individu pemainnya saya tidak terlalu, tapi kalau timnya keseluruhan saya suka," pungkas dia.
No comments: