Zulham Zamrun melontarkan kekagumannya pada kebersamaan yang terjalin antara manajemen dan pemain Maung Bandung
Meski kompetisi belum jelas namun melihat kebersamaan didalam tim Persib Bandung membuatnya kepincut untuk bergabung dengan tim kebanggaan masyarakat Jawa Barat, ia langsung menerima begitu tawaran untuk bergabung saat manajemen menghubunginya.
"Aku senang bisa bergabung dengan Persib walaupun belum bicara panjangnya (durasi kontrak). Aku dihubungi langsung sama Pak Haji (Umuh Muchtar) untuk ikut Persib pada laga uji coba lawan Arema. Persib adalah tim impianku sejak kecil," kata Zulham usai mengikuti latihan di GOR Pajajaran, Kota Bandung, Rabu (5/8/2015) pagi.
Terkait dengan tim sebelumnya yaitu Persipura Zulham menyatakan ia berstatus bebas. "Dengan Persipura bisa dikatakan (saya) sudah selesai kontrak," ujar pemain asal Ternate ini.
Meski sudah berseragam Persib, Zulham enggan mengumbar target. "Target ke depannya mungkin belum, karena ISL belum jelas berlanjut atau tidak. Cuma untuk sementara, aku akan berikan yang terbaik untuk laga uji coba. Kalau nanti dikontrak, insya Allah mau bergabung jika ke depannya ada laga laga resmi," tutur pemain berusia 27 tahun itu.
Mantan pemain Mitra Kukar itu optimistis mampu beradaptasi dengan cepat bersama rekan-rekan barunya. "Adaptasi tidak ada masalah, teman-teman sudah saling kenal. Paling penting, aku harus pertahankan kondisi fisik sampai nanti bertanding," ucap dia.
No comments: