Twitter merilis akun yang secara khusus dirancang untuk para gamer dan developer, akun ini menjadi wadah berinteraksi para gamer di Twitter.
Akun dengan nama Twitter Gaming (@TwitterGaming ini bertujuan untuk memudahkan gamer menemukan dan mengikuti konten terbaru hingga berinteraksi dengan gamer dan developer lain, demikian dikutip dari VentureBeat.
Twitter Gaming ini merupakan jawaban atas kicauan terkait konten game yang selama ini diabaikan oleh pihak twitter, twitt terkait game sendiri setiap harinya berjumlah ribuan.
Twitter Gaming ini merupakan jawaban atas kicauan terkait konten game yang selama ini diabaikan oleh pihak twitter, twitt terkait game sendiri setiap harinya berjumlah ribuan.
"Kami ingin membuat kemudahan bagi para penggemar game yang ingin menemukan konten atau berita terbaru, bahkan bergabung dengan komunitas," ungkap Twitter dalam sebuah pernyataan.
Keterlibatan Twitter di dunia game seperti ini sejatinya bukanlah yang kali pertama. Sebelumnya, media sosial berumur sembilan tahun itu merilis sebuah proyek baru bertajuk "Gaming Vertical".
Di proyek baru ini, Twitter menunjuk seorang veteran YouTube bernama Rodrigo Velloso untuk menduduki posisi Direktur. Sementara itu, tugas Velloso adalah mengawasi konten sekaligus mendukung komunitas game di Twitter.
"Sekitar 72 persen pengguna Twitter ternyata lebih banyak berbicara tentang game ketimbang jumlah rata-rata pengguna internet global," kicau Velloso di akun Twitter pribadinya yang beralamatkan di @rodvelloso.
No comments: