Polres Tasikmalaya akan mendapat tambahan bantuan dalam mengawasi tahapan demi tahapan pelaksanaan Pilkada di Kabupaten Tasikmalaya, 9 Desember mendatang.
"Berdasarkan jumlah TPS di Pemilu 2014 lalu yang mencapai 935 TPS, jelas personil yang akan diturunkan kurang. Karena personil yang ada sekarang hanya 934 orang. Jadi untuk tidak tercukupi dengan baik. Makanya, kita meminta bantuan tambahan personil ke Polda Jawa Barat," kata Kapolres Tasikmalaya Kota Asep Saepudin,SIK melalui Kabag Ops Polres Tasoikmlaya Kota Kompol Ricki Lesmana,SH kepada wartawan. (23/10/2015).
Untuk sekarang, menurut Kompol Ricki, sudah empat tahapan yang dilakukan KPU Kabupaten Tasikmalaya dan terus memperoleh pengawalan, mulai tahapan pendaftaran sampai pencabutan nomor urut.
"Tahapan awal dan sampai sekarang masih bisa diamankan. Untuk selanjutnya, saat tahapan pencoblosan dan Kampanye pasangan calon Bupati Tunggal nanti kita akan meminta dukungan satu pleton Brimob Polda jabar atau 100 personil, satu pelton satuan Sabara Polda Jabar, Anggota Polres Tasikmlaya Kota sebanyak 642 Personil, Kodim 100,anggota Brigif 100,Lanud Wiryadinata 30 personil, dan Denpom sebanyak 7 Personil jadi jumlah keseluruhan personil gabungan yang akan di libatkan sebanyak 1079 personil, sembari menunggu keputusan KPU untuk mengetahui berapa jumlah TPS yang akan dibuka. Sehingga saat pencoblosan, kita bisa menyesuaikan dengan jumlah TPS," ujarnya.
No comments: