Info Sehat - Kram kaki suatu kondisi yang dapat mengganggu istirahat tidur anda.
Cara Mengatasi Masalah Kaki Kram
Bila anda mengalami kaki sering kram saat menjelang tidur tentu hal ini sangat mengganggu kualitas tidur anda pada malam hari, lalu bagaimana tips atau cara mengatasi kaki kram saat menjelang tidur? Berikut tips mengatasi kaki kram yang dikutip dari Viva life:
Atasi Kaki kram dengan Air Hangat
Mandi air hangat pada malam hari dapat membantu melemaskan otot anda yang tegang selepas beraktivitas seharian, kalaupun anda tidak memiliki waktu untuk mandi air hangat di malam hari melakukan kompres pada bagian kaki yang sering kram dengan air hangat juga bisa dilakukan untuk melemaskan otot kaki yang tegang.
Pijat Bantu Atasi Kaki Kram
Melakukan pelemasan kaki yang kram dapat membantu masalah kaki kram anda, hal ini dilakukan untuk melancarkan peredaran darah yang tersumbat. Gunakan minyak dengan khasiat tertentu dan pijatlah kaki anda dengan pijatan ke arah jantung.
Teh Camomile Untuk Kaki Kram
Meminum secangkir teh camomile dapat membantu mengatasi masalah kaki kram anda hal ini karena teh camomile memiliki kandungan nutrisi yang dapat melemaskan otot tegang dan melancarkan aliran darah.
Kalsium Pencegahan Terbaik Kaki Kram
Mencukupi kebutuhan tubuh anda dengan zat kalsium merupakan salah satu solusi terbaik untuk mengatasi kaki kram anda, kalsium dapat anda temukan pada segelas air susu. Meminum segelas susu menjelang tidur selain dapat membuat tidur anda lebih nyenyak ternyata bisa juga mengatasi masalah kaki kram.
No comments: